Senin, 14 September 2015

Menjelajahi Situs Manusia Pertama Sunda di Gua Pawon


Gua Pawon = Gua Dapur.

Gua Pawon merupakan gua pertama ditinggal manusia prasejarah Bandung. Gua Pawon terletak di Desa Gunung Masigit,Kecamatan Cipatat 25 Km arah Barat dari Kota Bandung. Rute untuk mencapai Gua Pawon, dari Bandung anda menuju Cimahi – Padalarang – (Kearah Jakarta) – Cianjur. Nah dari Padalarang
menuju ke Cianjur anda akan menemukan gunung karst (Kapur) serta banyaknya Pabrik Kapur dan Marmer daerah situ, berarti anda sudah dekat dengan Objek Wisata Gua Pawon.
Pintu Masuk Guha Pawon
Jendela Pertama Goa Pawon

Wisata di Bandung Barat ini, yaitu Gua Pawon merupakan wisata terbaru yang sedang booming, Gua Pawon meruapkan gua batu gamping dengan bagian dalamnya terdiri atas beberapa ruang. Pada penemuan Gua Pawon ini, terdapat artefak dari tulang belulang hewan ( sekitar 20.250 serpihan tulang dan 4.050 serpihan batu), serta ditemukannya fosil kerangka manusia berupa tengkorak dan lainnya berupa tulang kering dan telapak kaki manusia. Ternyata Gua Pawon merupakan tempat tinggal manusia prasejarah Bandung,  ketika gua ini merupakan tepian barat sisa Danau Purba Bandung.

Inilah salah satu bukti yang menguatkan asal muasal terbentuknya Kota Bandung. Jika anda ingin berlibur kesana, liburanjabar akan memberikan informasi mengenai harga tiket masuk dan kami siap menemani perjalanan.
View Gua Pawon di Gunung Masigit

Info Harga Tiket Masuk
Perorang Rp. 6000
Tiket Parkir Kendaraan Rp. 5000
Untuk kendaraan yang paling cocok kesana adalah mobil SUV (Sport Utility Vehicle) dan motor. Usahakan membawa topi dan kacamata, karena dari Gua Pawon anda dapat berjalan menuju Kampung Adat dan Taman Batu (Stone Garden Park) dimana Stone Garden Park merupakan area terbuka dan gersang.